Motor bebek merupakan salah satu jenis kendaraan roda dua yang turut serta meramaikan dunia otomotif Indonesia. Beragam produsen juga telah menyulap motor bebek ini dnegan desain yang lebih sporty dan bertenaga. Sedangkan untuk rata-ratanya dibanderol dengan harga yang lebih terjangkau karena bisa memperolehnya mulai dari harga 12 jutaan rupiah. Mesin yang diusung motor ini juga beragam yaitu berkapasitas 110cc, 125cc, sampai dengan 150cc.
Tidak hanya itu saja, teknologi yang diusung motor ini juga cukup canggih dan terhitung irit penggunaan bahan bakar dan mampu meningkatkan kinerja mesin. Kali ini, kami akan merekomendasikan beberaoa daftar motor bebek terbaik yang ada di Indonesia. Harga yang dihadirkan juga dibanderol dengan harga yang bervarian. Langsung saja simak daftar lengkapnya berikut di bawah ini.
Merk Motor Bebek Terpopuler 2020
1. Honda Revo X FI
Daftar yang pertama ini merupakana salah satu jensi motor bebek terlaris di Indonesia dan sudah terjual lebih dari 76.300 unit. Sepeda motor ini juga telah dilengkapi mesin berkapasitas 110cc yang irit penggunaan bahan bakar. Motor bebek terbaru ini bisa menghemat bensin hingga 59.8 Kpl melalui pengujian ECE R40. Harga yang ditawarkan juga dibanderol dengan harga yang terjangkau dan paling murah. Mesin yang diusung motor ini berkapasitas 110cc dan menggunakna sistem PGM-FI. Motor ini juga paling irit, dimana bisa menempuh jarak 62.20 KM hanya sebesar 1 liter.
2. Honda GTR 150
Selanjutnya adalah salah satu jenis motor yang baru saja di rilis karena popularitasnya yang sungguh luar biasa dan termasuk sebagai jajaran motor bebek terbaik di Indonesia. Motor ini juga diproduksi oleh produsen ternama yaitu Honda yang dilengkapi mesin bertenaga maksimal dan mampu menyemburkan tenaga hingga sebesar 11.6 kW pada putaran 9000 rpm dan torsi maksimal sebesar 13.5 Nm pada putaran 6500 rpm. Sedangkan untuk harganya dibanderol dengan harga sebesar 21 jutaan rupiah.
3. Yamaha Jupiter MX King 150
Motor bebek Yamaha yang telah dilengkapi desain sporty dan mesin injeksi bekapasitas 150cc yang bertanaga. Dimana meisn ini mampu menyemburkan tenaga sebesar 11.3 kW pada putaran 8500 rom dan torsi maksimal sebesar 13.8 Nm pada putaran 7000 rpm. Selain itu, motor ini juga telah dilengkapi lampu depan berteknologi LED dan ban tubeless dengan velg ring berukuran ring 17 inchi.
4. New Suzuki Satria FU 150
Dan yang terakhir adalah salah satu seri terbaru dari motor bebek terbaik besutan Suzuki. Dimana mesinnya lebih canggih dan telah terbukti lulus uji emisi Euro 3. Sepeda motor ini lebih rmaha lingkungan dan memiliki performa mesin yang sangat baik. Pemakaian mesinnya juga cukup bertanaga yaitu berkapasitas 150cc dengan teknologi DOHC 4 valve yang telah disempurnakan dengan sistem pendingin berteknologi SACS dan transmisi 6 percepatan.
Angka penjualannya juga mampu mencapai hingga sebesar 1561 unit. Sedangkan untuk harganya di banderol dengan harga sebesar 23 jutaan rupiah.
Nah itu dia 4 daftar merk motor bebek terbaik yang bisa kalian jadikan refrensi sebagai motor harian di padatnya perkotaan Jakarta ini. Yuk nikmati berakselerasi dengan motor yang ada di atas ini dan telah dilengkapi dengan bergaam dapur pacu dan fitur yang canggih dan tangguh. Sekian informasi ini kami sampaikan, semoga membantu.